Surabaya, Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut ( BEM – STTAL) Surabaya Periode 2018-2019, Mayor Laut (P) Arys Susanto yang akan menyelesaikan Program Studi Pascasarjana S2 Asro (Anilisis Sistem dan Riset Operasi) di serah-terimakan kepada Mayor Laut (P) Petrus Indra Cahyadi, S T., dalam suatu upacara yang di pimpin Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Ir. Avando Bastari, M. Phil di hadapan pasukan upacara bertempat Lapangan Kampus STTAL Jl. Bumimoro-Morokrembangan Surabaya. Kamis (22/8/2019)

Komandan STTAL dalam amanatnya menyampaikan, bahwa serah-terima jabatan merupakan bagian dari dinamika berjalannya sebuah organisasi sekaligus sebagai ajang pembelajaran tidak terkecuali pada pengurusan kesenatan mahasiswa.

Badan Eksekitif Mahasiswa (BEM) STTAL, merupakan organisasi mahasiswa intra kampus yang merupakan lembaga eksekutif di tingkat pendidikan tinggi dan mempunyai cakupan yang luas meliputi seluruh fakultas atau program studi di STTAL. BEM bertugas untuk membuat kegiatan dan melaksanakan kegiatan, sedangkan tujuan di bentuknya BEM adalah pertama sebagai wadah dan sarana pengembangan diri mahasiswa ke arah perluasan wawasan dan peningkatan kecendikiawanan serta integritas kepribadian untuk mencapai tujuan pendidikan.

Kedua bahwa ke ikutsertaan mahasiswa dalam sebuah organisasi sekaligus untuk melatih diri dan mengasah diri menjadi pemimpin karena memimpin membutuhkan gaya seni dan wawasan tersendiri yang perlu di asah dan ditempa.

Ketiga memicu untuk mempunyai rasa kepedulian serta rasa memiliki terhadap kampusnya, sehingga ikut memikirkan dan mengusulkan hal-hal yang positif dengan tujuan untuk kebaikan perguruan tinggi dalam batasan koridor tertentu.

Dengan semangat mahasiswa sebagai ” Agent Of Change ” (agen pengubah) maka BEM mencoba menjadi sebuah lembaga yang bisa mewadahi aspirasi mahasiswa yang memiliki semangat untuk melakukan perubahan, dalam paradigma, emosional, Intelektual sekaligus nilai-nilai religius.

Usai di serah-terimakan ke pejabat baru Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa STTAL Periode 2019-2020, di lanjutkan serah-terima Jabatan Ketua Senat Mahasiswa STTAL pada masing-masing tingkatan strata yang terdiri dari Ketua Senat Prodi Pascasarjana S-2 Asro (Analisis Sistem dan Riset Operasi), Ketua Senat Prodi S-1 dan Ketua Senat Prodi D-3 di Ruang Loby Gedung Soewarso Kampus STTAL.

pada akhir acara di lanjutkan ucapan selamat kepada Kabem STTAL yang baru serta Ketua Senat yang baru, dengan di hadiri para Direktur, Kapokdos, Kadepperskerma, Dan Korsis, Kaprodi, Staf dan mahasiswa.

Demikian berita penerangan STTAL.