TNI AL – STTAL Surabaya, Senin (26 Juni 2023). Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), Laksamana Pertama TNI Dr. Mukhlis, S.T., M.M., memimpin serah terima jabatan Direktur Pembinaan Pascasarjana dan Direktur Pembinaan Sarjana STTAL, bertempat di Auditorium Gedung Soewarso, Kampus Prajurit Teknokrat STTAL, Bumimoro Surabaya.
Serah Terima Jabatan Dirbin Pascasarjana STTAL dari Kolonel Laut (KH) Dr. Ir. Sutrisno, M.T., kepada Kolonel Laut (KH) Dr. I Made Jiwa Astika, M.T., sementara Jabatan Dirbin Sarjana STTAL dari Kolonel Laut (KH) Dr. I Made Jiwa Astika, M.T., diserahkan kepada Letkol Laut (E) Erpan Sahiri, S.T., M.T., M.Tr.(Hanla). Komandan STTAL menyampaikan melalui amanatnya bahwa serah terima jabatan di lingkungan STTAL merupakan proses alamiah yang selalu terjadi, bukan saja untuk regenerasi dan kesinambungan kepemimpinan di suatu satker, namun lebih dari itu diarahkan agar organisasi sttal dapat berjalan lebih dinamis dalam menjawab tantangan tugas kedepannya. Pada serah terima jabatan ini Komandan STTAL memberikan apresiasinya kepada Kolonel Laut (KH) Dr Ir. Surtisno, M.T., dan Kolonel Laut (KH) Dr. I Made Jiwa Astika, M.T., atas dedikasi, loyalitas dan kerja keras selama menjabat sebagai Direktur Pembinaan Pascasarjana dan Direktur Pembinaan Sarjana, dibawah kepemimpinan mereka satker Direktorat Pascasarjana dan Direktorat Sarjana telah mampu memberikan kontribusi positif bagi kemajuan organisasi STTAL sehingga pengalaman yang didapat selama dalam jabatan tersebut dapat dijadikan sebagai bekal dalam melaksanakan tugas selanjutnya. Sebelum acara serah terima jabatan secara resmi, Komandan STTAL dan para perwira mengadakan acara pelepasan purna tugas Dirbin Pascasarjana dengan kegiatan gowes bersama.