TNI AL – STTAL Surabaya, Jumat (29 Desember 2023). Dalam rangka mengakhiri tahun 2023 dan menyambut datangnya tahun 2024, seluruh Civitas Akademika Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), baik antap dan mahasiswa melaksanakan doa bersama lintas agama dalam rangka akhir tahun 2023, bertempat di tempat ibadah yang berada di lingkungan STTAL Bumimoro Surabaya.
Doa bersama ini dilaksanakan secara serentak di tempat ibadah masing-masing sesuai dengan agama dan kepercayaan yang dianut. Pelaksanaan doa bagi umat Islam dilakukan usai melaksanakan sholat Jumat berjamaah di Masjid Al Furqon STTAL. Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Dr. Mukhlis, S.T., M.M., dan Wadan STTAL Kolonel Laut (P) Yoyok Nurkarya Santosa, S.T., M.T., beserta pejabat utama STTAL lainnya, turut serta larut bersama dalam lantunan doa yang dipimpin oleh PNS Pembina Tk. I IV/b Dr. M. Syaifi, S.T., M.T.
Sementara itu yang beragama Kristen melaksanakan doa di Ruangan Podcast STTAL dipimpin oleh Letkol Laut (KH) Edy Suhartono, S.E., M.M., dan yang beragama Hindu melaksanakan doa di Pura Jala Wira Adhiguna Kodiklatal yang dipimpin oleh Kolonel Laut (KH) Dr. I Made Jiwa Astika,M.MT.
Kegiatan Doa Bersama Lintas Agama ini sebagai bentuk ungkapan rasa syukur karena telah diberi kesehatan, kelancaran dan keberkahan di tahun 2023 serta untuk introspeksi diri dan memanjatkan doa, semoga di Tahun 2024 mendatang seluruh Civitas Akademika STTAL diberikan perlindungan, keselamatan, keberkahan, kemudahan dan kesuksesan oleh Tuhan Yang Maha Esa dalam mengemban tugas pengabdian kepada bangsa dan negara supaya dapat lebih baik lagi ditahun yang akan datang.