Komandan STTAL Melaksanakan Gowes Bersama Civitas Akademika.
TNI AL – STTAL Surabaya, Jumat (08 November 2024). Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Laksamana Pertama TNI Dr. Mukhlis, S.T., M.M., berserta para Pejabat Utama (PJU) dan seluruh civitas akademika STTAL melaksanakan kegiatan Gowes Bersama, yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan, kesehatan, dan semangat kebersatuan antar elemen di lingkungan STTAL. Bertempat di Lapangan Kampus Prajurit Teknokrat STTAL, Bumimoro Surabaya.
Rute gowes kali ini dimulai dari STTAL, menuju Lembaga Pendidikan Kodiklatal, kemudian melanjutkan perjalanan menuju Lembaga Pendidikan Akademi Angkatan Laut (AAL), dan berakhir kembali di STTAL. Kegiatan ini tidak hanya sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi di antara anggota civitas akademika baik antap maupun mahasiswa, tetapi juga untuk mendorong budaya hidup sehat dengan berolahraga secara bersama-sama. Seluruh peserta terlihat antusias dan penuh semangat, meskipun jarak tempuh cukup jauh.
Dalam sambutannya, Komandan STTAL mengungkapkan bahwa kegiatan gowes ini merupakan salah satu upaya untuk memupuk rasa kebersamaan dan kekompakan di kalangan civitas akademika STTAL. “Selain sebagai bentuk olahraga, gowes bersama ini juga bertujuan untuk menjaga kesehatan tubuh agar para prajurit dan ASN STTAL selalu siap menghadapi tantangan tugas ke depan,” ujarnya. Komandan STTAL juga menekankan pentingnya menjaga fisik yang prima, sebagai salah satu aspek penunjang kesuksesan tugas-tugas di TNI AL.
Melalui acara ini, diharapkan seluruh civitas akademika STTAL semakin terinspirasi untuk menerapkan gaya hidup sehat dalam kehidupan sehari-hari, serta memperkuat rasa kebersamaan dan loyalitas terhadap institusi.