Surabaya, 28 Oktober 2016.
Seluruh Civitas Akademika Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) mengikuti upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-88 tahun 2016 yang dipimpin oleh Inspektur upacara Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Siswo H.S., M.MT., di Lapangan Apel STTAL, Bumimoro, Surabaya (28/10).
Pada kesempatan itu, Komandan STTAL membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Imam Nahrawi yang diawal sambutannya menyampaikan salam hangat bagi tokoh-tokoh pemuda di seluruh penjuru negeri dan manca negara beserta keluarga, dan mengajak untuk tetap berjuang dan berupaya sekuat tenaga demi kemajuan dan kemakmuran bangsa Indonesia, dan terus menjaga keutuhan NKRI.
Hari ini, lanjutnya, adalah hari kebangkitan anak muda Indonesia, dengan kemajuan teknologi, pemuda-pemuda Indonesia dari Sabang sampai Merauke terus bergerak memberikan sumbangsih pemikiran dan gagasannya untuk kesejahteraan dan kebesaran bangsa Indonesia, terutama di mata dunia.
???Mengingat kembali pesan Bung Karno bahwa dengan pemuda yang hebat, kita benar-benar bisa menaklukkan dunia. Jumlah yang besar saja tidaklah cukup tanpa diimbangi dengan kualitas yang baik. Tugas kita semua untuk menjadikan bonus demografi ini memiliki makna bagi percepatan pembangunan di Indonesia,??? ujarnya.
Oleh sebab itu, Menpora mengajak para pemuda untuk membuktikan dalam sejarah Indonesia, untuk kesekian kalinya pemuda Indonesia menjadi motor utama penentu perubahan Indonesia. Bonus demografi menjadi kesempatan kita satu-satunya untuk memastikan percepatan pembangunan ekonomi Indonesia menjadi negara maju sejajar dengan negara-negara besar lainnya.
???Di depan mata kita ada MEA dan perdagangan bebas Asia dan Dunia. Saatnya pemuda Indonesia membangun visi yang besar menatap dunia,??? tegas Menpora.