TNI AL – STTAL Surabaya, Senin (7 Agustus 2023). Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) melaksanakan pelatihan Sistem Informasi Siakad dan Edlink Dosen secara hybrid, bertempat di Auditorium Gedung Pulau Nipa Kampus Prajurit Teknokrat STTAL, Bumimoro Surabaya.
Pelatihan sistem informasi siakad dan Edlink Dosen STTAL ini diikuti para Kaprodi Surabaya secara offline, para Kaprodi Jakarta secara online, Dosen tetap, Dosen luar, dan pengawak siakad dari masing-masing prodi. Siakad merupakan suatu sistem yang dibuat untuk mempermudah kegiatan administrasi akademik di kampus, dan diatur secara daring (online). Beberapa contoh kegiatan yang bersifat administratif di kampus adalah Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), penyusunan kurikulum dan jadwal kuliah, mengisi Kartu Rencana Studi (KRS), mengisi nilai (untuk dosen), mengelola data dosen, karyawan, dan mahasiswa, dan sebagainya. Di era yang serba milenial ini, penting bagi kampus STTAL untuk memperbarui sistem administrasi di kampus dengan menggunakan Sistem Informasi Akademik yang Terpadu. Selain menghemat waktu dan tenaga, semua pihak baik itu dosen, mahasiswa, karyawan bagian administrasi, bagian keuangan dan bagian-bagian lain dapat memperoleh data yang selalu terbarukan secara realtime.
EdLink merupakan salah satu platform pembelajaran yang sangat mudah diakses oleh dosen atau mahasiswa. Berbagai peningkatan kualitas dari Edlink antara lain mulai dari fitur kelas, ujian online, hingga proctoring di dalam kelas. Dengan melakukan upgrade fitur tersebut, diharapkan STTAL mampu membantu para pengguna untuk merasakan kemudahan melalui fitur-fitur yang dibutuhkan. Kegiatan pelatihan ini mendatangkan dua narasumber dari perusahaan Sevima Edutech oleh Bapak Daniel dan Alwi Assegaf.