TNI AL – STTAL Surabaya, Rabu (29 Nopember 2023). Wakil Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Kolonel Laut (P) Yoyok Nurkarya Santosa, S.T., M.T., menghadiri Focus Group Discussion (FGD) Koarmada II Tahun 2023, bertempat di Gedung Panti Cahaya Armada, Koarmada II Surabaya.
FGD tersebut diselenggarakan dua hari, dari tanggal 29 s.d. 30 Nopember 2023 dan dibuka secara langsung oleh Kepala Staf Koarmada II Laksamana Pertama TNI Isswarto, M.Tr.Opsla., CHRMP., yang mewakili Panglima Komando Armada II Laksda TNI Yayan Sofiyan, S.T., M.Si., CHRMP., M.Tr.Opsla., dengan tema “Strategi Operasional Pertahanan Laut Nusantara Menghadapi Ancaman Peperangan Modern dengan Memanfaatkan Keunggulan Lokal”. FGD ini dihadiri pula oleh pejabat Mabesal dan para pimpinan Kotama Wilayah Surabaya.
Dalam keynote speech Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali yang dibacakan oleh KS Koarmada II menyampaikan bahwa dengan dinamika lingkungan strategis yang begitu dinamis dan transformasi bentuk ancaman yang semakin kompleks, maka diperlukan update dan upgrade strategi operasional pertahanan laut yang efektif. Perumusan strategi operasional tersebut harus dioptimalkan dengan memanfaatkan keunggulan lokal di berbagai wilayah nusantara seperti keunikan karakter masyarakat, hidrooseanografi dan potensi sumber daya alam maritim yang dapat menjadi force multiplier dalam strategi pertahanan laut nusantara. FGD ini menghadirkan empat narasumber antara lain: Pembicara 1 Prof. Ir. Gamantyo Hendrantono M.Eng., PhD., selaku Guru Besar Teknik Informatika ITS; Pembicara 2 Prof. Aries Sulistyo, S.T., MA.Sc., PhD., selaku Guru Besar Teknik Perkapalan ITS; Pembicara 3 Dr. IR. Ian Yosef Matheus Edward, M.T., selaku Dosen ITB; dan Pembicara 4 Dr. Pratama Dahlian Persadha selaku Chairman Lembaga Riset Keamanan Siber dan dan Komunikasi CISSReC (Communication and Information System Security Research Center).