Tiga Perwira dan Satu PNS STTAL Hadiri Kegiatan Workshop tentang Peningkatan Kompetensi Gapendik TNI AL TA. 2024.

TNI AL – STTAL Surabaya, Selasa (20 Agustus 2024). Lembaga Pendidikan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) mengikutkan para Perwiranya dan PNS Sederajat, antara lain: Letkol Mar. Muchamad Nur Candra, ST,.MT., Letkol Laut (KH) Dr. Eko Krisdiono,S.T.,M.T., Letkol Laut (T) Pompy P, S.T.,M.T.,M.Tr.Opsla., dan Penata Tk.I III/d Catur S, S.H., untuk mengikuti Workshop tentang Peningkatan Kompetensi Gapendik TNI AL TA. 2024 yang berlangsung di Gedung Dewakang AAL Bumimoro Surabaya.

Materi workshop ini tentang Penyiapan Akreditasi Lembaga Pendidikan TNI AL Berbasis Instrumen Akreditasi Program Studi (IAPS.4.0), yang menghadirkan tiga Narasumber antara lain: Dr. Widowati Budijastuti,M.Si., Dr. Advendi Kristiandaru, S.Pd.,M.Pd., Kolonel Laut (KH) Dr. Muhammad Saichu, S.Ag.,M.A.P.

Workshop ini diselenggarakan untuk menambah dan meningkatkan pengetahuan dengan harapan sebagai wujud tanggung jawab profesi guna meningkatkan kompetensi dan memberikan konstribusi bagi peningkatan kualitas di lembaga pendidikan TNI Angkatan Laut.