Kadepperskerma STTAL Ikuti Acara Talk Show Sarasehan Ideologi Pancasila
TNI AL – STTAL Surabaya, Rabu (28 Februari 2024). Kepala Departemen Personel dan Kerja Sama (Kadepperskerma) Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Letkol Laut (P) Muksin, S.T., M.T.,beserta 3 personel STTAL antara lain Mayor Laut (P) Achadi Slamet Julianto, Lettu Laut (T) Bambang Satriya Arifianto, Pembina IV/a I Made Subakti, S.T., M.T., menghadiri Sarasehan Ideologi Pancasila, yang dilaksanakan secara tatap muka, bertempat di Wisma Perwira Puspenerbal Juanda Surabaya.
Sarasehan ini bertajuk “Penguatan Ideologi Pancasila dan Karakter Bangsa di Era Globalisasi Bagi Prajurit/PNS dan Keluarga Besar TNI Angkatan Laut”. Sarasehan TNI AL ini untuk menghasilkan pemikiran cerdas dalam menyikapi berbagai permasalahan serta tantangan yang di hadapi bangsa Indonesia baik di bidang ideologi, politik, ekonomi, sosial, budaya, pertahanan dan keamanan, maupun berbagai cobaan lain yang terjadi di tengah kehidupan masyarakat. Jadikan sarasehan sebagai wadah aspirasi prajurit TNI dalam merumuskan kebijakan mental ideologi dan tradisi kejuangan di lingkungan prajurit TNI. Tingkatkan integritas prajurit TNI dalam mentransformasikan semangat nasionalisme dan tumbuh kembangkan motivasi juang sesuai visi dan misi organisasi demi kepentingan nasional. Optimalkan kepedulian sosial dan solidaritas kebangsaan secara nyata dan menyentuh kehidupan masyarakat dalam rangka memupuk persatuan dan kesatuan serta semangat bela negara dalam menegakkan kedaulatan NKRI. TNI sebagai garda terdepan dan benteng terakhir tegaknya NKRI haruslah tetap solid dan konsisten menjaga Pancasila Dasar Negara Republik Indonesia sebagai harga mati.
Pelaksanaan kegiatan ini merupakan salah satu implementasi program untuk membentuk Prajurit Jalasena yang berkualitas, modern, tangguh, dan profesional dan mengabdi tulus ikhlas sebagai jalan menuju kejayaan Angkatan Laut “Jalesveva Jayamahe”.