Surabaya, 17 Nopember ??2016,–
Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) Laksamana Pertama TNI Siswo H.S. M.MT.,?? meraih gelar doktor dalam bidang ilmu lingkungan dengan predikat cumlaude dari Universitas Brawijaya (UB), Malang (16/11).
Gelar tersebut diraih Alumni AAL Angkatah ke-32 tahun 1987 itu setelah berhasil mempertahankan disertasinya yang berjudul ???Model Kebijakan Lingkungan Hidup terhadap Ketersediaan air baku air minum di Surabaya??? dihadapan sembilan penguji.
Para penguji diantaranya Direktur Program Pascasarjana sebagai ketua, Prof.?? Ir. Sukoso, M.Sc.,Ph.D. yang juga merupakan promotor, Laksda TNI Dr. Supartono sebagai penguji tamu, dr. Imam Hanafi, Kolonel Laut (KH) Dr. Ahmadi dan sebagainya.
Sidang terbuka yang berlangsung selama dua jam lebih itu, diawali dengan paparan Komandan STTAL selama 20 menit dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Dengan dukungan moril dari istri tercinta Ny. Ratna Siswo beserta keluarga, guru semasa di SMP, liting 32 dan civitas Akademika STTAL, semua pertanyaan dari tim penguji dapat dijawab dengan memuaskan oleh Komandan STTAL.
Ketua tim penguji mengaku bangga terhadap pelaksanaan sidang terbuka ini, karena semua jawaban yang diberikan sangat tepat dan memuaskan para penguji. Usai rehat selama 10 menit, ketua Tim penguji dihadapan para hadirin mengumumkan hasil sidang terbuka tersebut. ???Saya nyatakan Bapak Siswo Hadi Sumantri lulus dengan predikat Cumlaude,??? ujarnya.
Mendengar keputusan ketua Tim Penguji tersebut, Komandan STTAL langsung melakukan sujud syukur sebagai ungkapan rasa syukur, terimakasih dan bahagia karena dapat melalui ujian terbuka tersebut dengan baik. Sementara para hadirin yang hadir dalam acara tersebut, langsung memberikan tepuk tangan.
Dengan keputusan tersebut, pria kelahiran Kromengan, Malang tahun 1963 itu berhak menyandang gelar doctor ilmu lingkungan.
Acara sidang terbuka diakhiri dengan acara ucapan selamat dari seluruh tim penguji dan undangan yang hadir serta foto bersama.