Kursus Pelatihan Pekerti TNI AL Bertempat di Kampus Prajurit Teknokrat STTAL
TNI AL – STTAL Surabaya, Senin (4 Maret 2024). Dalam rangka mendukung terpenuhinya tenaga pendidik yang professional, Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) bertindak sebagai tempat kegiatan Kursus Peningkatan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (Pekerti) Tenaga Pendidik (Gadik) TNI AL Tahun Anggaran 2024, bertempat di Auditorium Gedung Pulau Nipa Kampus Prajurit Teknokrat Bumimoro Surabaya.
Kursus Pekerti tersebut diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan TNI Angkatan Laut (Disdikal) bekerja sama dengan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) yang diikuti sebanyak 25 peserta yang terdiri dari 17 orang perwira dari Kodiklatal, 5 orang perwira dari AAL dan 2 orang perwira serta 1 orang PNS dari RSPAL. Kegiatan ini akan diagendakan selama 5 hari mulai dari tanggal 4 s.d 8 Maret 2024. Kursus ini dibuka secara hybrid oleh Kadisdikal yang diwakili Kasubdis Dalgadik Kolonel Laut (P) Dr. Burhananda Inggil Pribadhi, S.T., Hadir pada kegiatan rektor ITS yang diwakili oleh Prof. Dr. Lailatul Qodariyah selaku Ketua Kepala Unit Penjaminan Mutu Akademik dan Kemahasiswaan, juga Narasumber serta 25 Peserta kursus Pekerti.
Dalam sambutan Kadisdikal menyampaikan bahwa diselenggarakannya kursus ini dalam rangka mendukung terpenuhinya tenaga pendidik yang profesional serta salah satu upaya untuk meningkatkan mutu dan kompetensi Gadik TNI Angkatan Laut, untuk itu sangat penting bagi peserta untuk mengikuti proses kursus ini dengan sebaik-baiknya dan mengembangkan kemampuan serta jati diri peserta didik sebagai wujud kepribadian yang utuh untuk menjadi teladan di lingkungan TNI AL.