STTAL TNI AL – STTAL Surabaya, Jumat (06/01/2023). Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) mengawali kegiatan Perayaan Dies Natalis STTAL Ke-57 Tahun 2023 dengan melaksanakan penanaman pohon di lingkungan kampus dan mess, bertempat di Kampus Prajurit Teknokrat STTAL, Morokrembangan Surabaya.
Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Dr. Mukhlis, S.T., M.M., yang ditemui usai melaksanakan penanaman pohon di area Mess Mahasiswa STTAL menyampaikan bahwa penanaman pohon ini dilaksanakan terkait program Dinas Pendidikan yang sedang menggalakkan program Green Campus. Program Green Campus ini merupakan suatu kepedulian sekaligus budaya dari sebuah kampus untuk melaksanakan pengelolahan lingkungan secara sistematis dan berkesinambungan. Salah satu cara yang dilaksanakan adalah dengan penanaman pohon untuk menjaga lingkungan kampus tetap asri dan hijau.
Komandan STTAL selanjutnya menghimbau kepada seluruh personel STTAL baik antap maupun mahasiswa untuk tetap menjaga kebersihan dan menciptakan suasana hijau di lingkungan kampus dengan penuh keikhlasan. Selanjutnya mahasiswa juga ikut melaksanakan penanaman pohon, dengan menanam jenis pohon yang memberi manfaat untuk menciptakan suasana hijau, sekaligus untuk mendukung ketahanan pangan.