TNI AL – STTAL Surabaya, Senin (6/2/2023). Komandan Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL) yang diwakili oleh Wadan STTAL Kolonel Laut (P) Yoyok Nurkarya Santosa, S.T., M.T., menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan SPBT Terpadu II Surabaya oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, S.T., M.M, M. Tr. Opsla.
Peletakan batu pertama ini merupakan awal dari rencana pembangunan SPBT Terpadu II TNI AL, yang akan dibangun di lahan seluas 3.960 M2 dengan konsep beberapa SPBT yang berada dalam satu wilayah Koarmada II menjadi satu seperti SPBT Koarmada II, SPBT Lantamal V, SPBT Dopusbektim, dengan tema menjadikan SPBT TNI Angkatan Laut berlevel grade A atau setara SPBU rest area.
Turut hadir dalam acara tersebut Asisten Kasal, Dankodiklatal, Gubernur AAL, Danlantamal V, para Kepala Dinas jajaran TNI AL, Kas Koarmada II dan Direktur Pemasaran PT. Pertamina Niaga. SPBT Terpadu II TNI AL ini, dibangun dengan tujuan meningkatkan pelayanan BMP (Bahan bakar, Minyak dan Pelumas) yang efektif dan efisien di lingkungan TNI AL, dan mewujudkan tata kelola BMP TNI Angkatan Laut yang akuntabel dan transparan.