TNI AL – STTAL Surabaya, Jumat (10 Nopember 2023). Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawannya, hal inilah yang mendorong seluruh Civitas Akademika Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), baik antap maupun mahasiswa turut menyemarakkan hari pahlawan dengan menggelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2023, bertempat di Lapangan Apel Kampus Prajurit Teknokrat STTAL, Bumimoro Surabaya.

Upacara berjalan dengan khidmat dibawah komando Komandan Upacara Mayor Laut (P) Achadi Slamet Julianto serta dipimpin oleh Wakil Komandan STTAL, Kolonel Laut (P) Yoyok Nurkarya Santosa, S.T., M.T., selaku Inspektur Upacara. Tema yang diusung pada peringatan Hari Pahlawan Tahun ini adalah “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”. Pada upacara tersebut Wadan STTAL saat membacakan amanat Menteri Sosial RI dalam rangka Hari Pahlawan ke-78 tahun 2023, menyampaikan bahwa tema yang diusung pada peringatan Hari Pahlawan kali ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab tantangan adanya penjajahan modern bagi bangsa Indonesia yang semakin nyata. Mengingat kita merupakan pasar yang besar dan memiliki sumber daya alam yang luar biasa, sehingga hal ini merupakan tantangan yang besar bagi generasi penerus bangsa untuk mengolah sumber daya alam tersebut demi kemajuan dan kesejahteraan Bangsa Indonesia. Ancaman dan tantangan tersebut dapat kita taklukkan dengan semangat perjuangan yang telah dicontohkan oleh para pahlawan pendahulu kita yaitu pantang menyerah serta rela berkorban bagi kepentingan bangsa dan negara.

Sementara di tempat lain, Komandan STTAL Laksamana Pertama TNI Dr. Mukhlis, S.T., M.M., juga turut memeriahkan hari pahlawan dengan menghadiri Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tingkat Provinsi Jawa Timur di Lapangan Tugu Pahlawan Surabaya, serta Direktur Pascasarjana STTAL, Kolonel Laut (KH) Dr. I Made Jiwa Astika, M., M.T., mewakili Komandan STTAL pada Upacara Tabur Bunga dan Bakti Sosial Hari Pahlawan 10 November 2023 di Geladak KRI dr. Suharso yang sandar di Dermaga Madura Ujung Surabaya.